![]() |
The Hunger Games: Mockingjay - Part 2 |
The Hunger Games: Mockingjay merupakan sebuah sekuel film yang distradarai oleh Francis Lawrence. Sementara itu penulis skenario dalam film ini sendiri adalah Peter Craig dan Danny Strong. Ini termasuk film yang mengadaptasikan dari sebuah novel berjudul Mockingjay dan sekaligus merupakan trilogi The Hunger Games hasil karya dari Suzanne Collins.
Hadir sebagai lanjutan dari The Hunger Games: Mockingjay - Part 1, film ini masih menggunakan genre yang sama yakni Adventure Sci-Fi. Part pertama dari serial film ini telah sukses dirilis pada 21 November 2014 silam oleh Lionsgate Studio Babelsberg. Sedangkan untuk serial kedua ini mulai ditayangkan di Inggris pada 20 November 2015 kemarin.
Seri pertama dari The Hunger Games: Mockingjay telah mendapatkan feedback yang cukup positif dari pecinta film bioskop diseluruh dunia, termasuk salah satunya di tanah air. Sebagai lanjutan seri pertama film ini masih dibintangi oleh beberapa pamain terdahulu seperti Jennifer Lawrence, Natalie Dormer, Liam Hemsworth, Josh Hutcherson, dan lain sebagainya.
Pemain Film The Hunger Games: Mockingjay - Part 2
- Jennifer Lawrence berperan sebagai Katniss Everdeen
- Natalie Dormer berperan sebagai Cressida
- Liam Hemsworth berperan sebagai Gale Hawthorne
- Josh Hutcherson berperan sebagai Peeta Mellark
- Elizabeth Banks berperan sebagai Effie Trinket
- Gwendoline Christie berperan sebagai Commander Lyme
- Julianne Moore berperan sebagai President Alma Coin
- Philip Seymour Hoffman berperan sebagai Plutarch Heavensbee
- Donald Sutherland berperan sebagai President Snow

The Hunger Games: Mockingjay - Part 2 Movie Review
