Sebelumnya One Punch Man sebenarnya adalah sebuah proyek iseng dari seorang mangaka yang menginisialkan namanya dengan pena ONE. Hadir sebagai komik humor, nama ‘One Punch Man’ dipilih lantaran memiliki pengucapan bahasa Jepang yang hampir sama dengan serial anime lama berjudul ‘Anpanman’.
One Punch Man mulai dipublikasikan sejak 3 Juni 2009 dan langsung mendapatkan sebanyak 55 juta pembaca dalam waktu singkat. Menurut data yang beredar, setiap harinya komik ini dibaca sebanyak 60.000 orang. Melihat kesuksesan tersebut, akhirnya ONE memutuskan bekerjasama dengan Yousuke Murata (pengarang manga Eyedshield 21) untuk merombak komik tersebut.
Saitama dan Genos |
Cerita One Punch Man
One Punch Man merupakan serial manga yang menceritakan tentang seorang superhero. Diketahui bernama Saitama, dia memiliki kekuatan pukulan yang tidak ada tandingannya. Bahkan kekuatan pukulan tersebut mampu menghabisi monster-monster besar hanya dalam satu kali serangan saja. Berkat kemampuannya inilah Saitama dijuluki dengan One Punch Man.
Saitama mendapatkan kemampuannya tersebut tidaklah mudah, karena dia harus berlatih selama lebih dari 3 tahunan. Setelah itu kemudian Saitama bertemu dengan Cybrog bernama Genos yang menganggapnya sebagai gurunya. Mereka berdua pun berteman cukup baik hingga mendapatkan sebuah misi untuk membongkar keberadaan organisasi bernama House of Evolution.
Untuk melancarkan misinya tersebut, Saitama dan Genos harus bisa bergabung ke organisasi National Super Hero Registry. Agar bisa masuk ke organisasi tersebut semua super hero harus dites. Akhirnya setelah mendaftar dan mengikuti tes Genos lolos dan mendapatkan kelas S. Sedangkan Saitama lolos tetapi berada di kelas C.
Dalam organisasi tersebut kekuatan mereka berdua dilatih lebih baik lagi. Saitama sebenarnya memiliki kekuatan yang lebih besar dari pada Genos yang notabenya manusia setengah robot. Akan tetapi karena sifatnya yang ceroboh, terkadang kekuatan Saitama diremehkan oleh para musuh.
Misi utama dalam serial One Punch Man ini sendiri adalah menjaga perdamaian dunia, dimana House of Evolution nanti akan berusaha untuk membuat perabadan dunia berubah dengan menggunakan teknologi canggih. Akankah kedua superhero tersebut bisa menjalani misinya dengan baik?
Jadwal Tayang One Punch Man
Kabarnya One Punch Man akan mulai resmi ditayangkan pada bulan Oktober 2015. Bagi Anda yang ingin menyaksikan kisah kocak bercampur dengan usaha keras, tak ada salahnya untuk nonton film anime satu ini.
Demikian review singkat seputar anime One Punch Man. Selamat menyaksikan dan semoga anime diatas dapat menghibur Anda, salam!