|
10 Makanan Super Untuk Kecerdasan Otak Anak |
10 Makanan Super Untuk Kecerdasan Otak Anak - Masa anak-anak adalah masa emas dimana pada usia ini perkembangan bahasa, emosional, kesadaran sosial dan intelegensia berjalan dengan cepat. Ada saja hal yang baru yang dipelajari anak, ketika bermain, kegiatan fisik, bersosialisasi, bahkan yang sifatnya belajar akan menambah kemampuan berpikir anak. Oleh karena itu selain fisik, perkembangan otaknya pun sangat penting di masa pertumbuhan anak. Salah satunya adalah melalui asupan makanan.
Makanan yang masuk ke dalam tubuh anak haruslah mengandung nutrisi yang penting, tidak hanya fisik tapi juga untuk perkembangan otaknya. Hal ini akan mempengaruhi ketrampilan kognitif dan perkembangan otak anak secara keseluruhan. Lalu apa saja makanan yang seharusnya diberikan kepada anak dalam mendukung pertumbuhan otaknya?Berikut 10 makanan yang dapat memperbaiki fungsi otak, merangsang pertumbuhan sel-sel otak, meningkatkan daya ingat dan konsentrasi anak.
Mempunyai peranan dalam membangun otak karena mengandung DHA dan asam lemak omega 3. DHA berperan dalam perkembangan sensorik, kognitif dan sistem saraf motorik selama masa pertumbuhan otak anak. Sedangkan asam lemak omega 3 mempunyai fungsi dalam menjaga fungsi otak. Sedangkan. Lalu jenis ikan apa yang memiliki DHA dan omega 3 tinggi? Ikan tuna, salmon dan sarden adalah jenis ikan yang kaya akan DHA dan omega 3.
Selain mengandung asam lemak omega 3 yang penting bagi pertumbuhan otak, Kacang juga dapat meningkatkan fungsi neurotransmitter-pembawa sinyal antarneuron yang berada dalam otak. Contoh kacang kenari, almond, kacang tanah dan kacang pecan.Gandum. Makanan ini kaya akan asam folat yang dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan vitamin B6 yang merupakan vitamin bagi otak. Contoh makanan dari gandum yaitu roti gandum, sereal.
Kuning telur merupakan zat gizi yang sangat penting yang berfungsi meningkatkan fungsi otak. Kolin dapat meningkatkan ukuran dan jumlah neuron yang berperan dalam membantu anak agar lebih mudah belajar dan membantunya mempertahankan apa yang ia pelajari.
Merupakan salah satu sumber makanan yang mengandung banyak zat besi, dimana zat besi tersebut dapat membantu anak untuk memiliki energi dan berkonsentrasi saat belajar, bermain ataupun beraktivitas lainnya. Selain itu, daging sapi juga mempunyai kandungan seng yang dapat membantu memelihara daya ingat anak.
Sayuran berdaun hijau seperti bayam kaya akan DHA yang berfungsi meningkatkan perkembangan otak anak. Bayam juga dapat melindungi otak dari kerusakan dan meningkatkan keterampilan motorik anak.
Sumber makanan yang kaya akan kandungan antioksidan seperti Vitamin C, E dan beta karoten. Antioksidan dalam otak berfungsi mencegah kerusakan dari radikal bebas sehingga fungsi otak terjaga. Contohnya yaitu strawberi ,raspberry dan blueberry
Susu yogurt dan keju merupakan makanan yang kaya akan kalsium yang berfungsi memperbaiki fungsi saraf. Yogurt banyak mengandung asam amino yang dapat membantu meningkatkan kewaspadaan dan memori otak.
Biji-bijian
Biji-bijian mengandung Alpha Linolenic Acid (ALA) yang membantu korteks serebal atau bagian dari otak yang bertanggung jawab untuk memproses informasi sensorik agar berfungsi dengan baik. Selain itu, biji-bijian juga tinggi akan tiamin yang penting untuk meningkatkan memori dan fungsi kognitif otak anak dan seng yang berperan penting meningkatkan kemampuan berpikir anak.
Sereal
Sereal kaya akan zat besi dimana zat besi ini berfungsi meningkatkan kemampuan belajar, memori dan perhatian anak. Zat besi mendukung koneksi syaraf yang penting saat ia belajar hal baru dan memiliki pengalaman baru. Pemberian sereal untuk bayi yang baru mengenal makanan padat sangat bagus sekali, kita bisa membuatkan sereal beras dicampur dengan ASI atau susu formula.
Itulah beberapa jenis makanan untuk perkembangan kecerdasan otak anak. Semoga bermanfaat.